spot_img
spot_img
HomeCloud AccountingAplikasi Pembukuan4 Manfaat Aplikasi Pembukuan untuk UMKM

4 Manfaat Aplikasi Pembukuan untuk UMKM

Tidak sedikit pebisnis yang mengabaikan perihal pembukuan. Padahal, proses pembukuan mempunyai peran penting dalam keberlangsungan bisnis, bahkan dalam bisnis berskala kecil atau UMKM sekalipun. Selain itu, saat ini sudah banyak pilihan aplikasi pembukuan yang dapat Anda gunakan untuk bisnis. Jadi Anda tidak perlu khawatir soal perhitungan keuangan bisnis Anda.

Memperhatikan keluar masuknya kas setiap hari adalah hal yang harus dilakukan. Setiap usaha harus memperhatikan cara melakukan pembukuan akuntansi. Bila tidak memiliki pengalaman dalam membuat pembukuan sebelumnya, aplikasi khusus pembukuan dapat digunakan. 

Mengenal Aplikasi Pembukuan

Aplikasi keuangan khususnya pembukuan adalah sistem yang dapat digunakan untuk mengatur, mencatat hingga mengelola keuangan dari berbagai macam segmen. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk pemilik bisnis agar bisa menjangkau berbagai kebutuhan, baik kebutuhan pribadi maupun perusahaan. 

Pencatatan keuangan ini mencakup modal, kewajiban, property, biaya, pendapatan hingga jumlah harga. Umumnya, pada perusahaan besar, pembukuan menjadi hal yang mudah, hal tersebut disebabkan karena mereka memiliki akuntan berpengalaman serta ahli di bidang pembukuan tersebut. 

Manfaat Aplikasi Pembukuan

Aplikasi keuangan yang khusus digunakan untuk membuat pembukuan ini tentu saja memberikan sejumlah manfaat. Berikut berbagai manfaat yang diberikan, yaitu:

  1. Lebih Menghemat Waktu

Salah satu manfaat yang akan Anda peroleh ketika menggunakan aplikasi ini ialah lebih menghemat waktu. Anda akan lebih cepat melakukan update laporan keuangan. Bayangkan ketika laporan keuangan dikerjakan dengan cara manual, tentu akan memerlukan waktu lama untuk melakukan perhitungan kemudian mencocokannya. 

Umumnya, bila dikerjakan dengan cara manual, laporan keuangan memerlukan waktu kurang lebih sepekan lamanya. Tetapi, ketika menggunakan aplikasi, laporan keuangan sudah masuk sistem Anda hanya perlu memasukkan data di dalamnya dan hasilnya akan lebih cepat muncul. 

Manfaat ini akan semakin terasa bila Anda juga menggunakan e-invoice. Sehingga, setelah klien melakukan pembayaran sesuai dengan jumlah invoice, Anda bisa langsung memasukkannya dalam aplikasi. 

  1. Terhindar dari Kesalahan Perhitungan

Manfaat lain menggunakan aplikasi keuangan adalah dapat menghindari kesalahan dalam melakukan perhitungan. Begitu banyaknya data transaksi keuangan perusahaan tentu memerlukan fokus dalam penyusunannya. 

Ketika melakukan penyusunan laporan keuangan secara manual, risiko kesalahan perhitungan sangat tinggi. Lebih-lebih jika laporan tersebut direkap dalam kurun waktu 1 bulan sekali, dan memiliki jumlah item barang yang begitu banyak. 

Hal ini masih ditambah dengan banyak orang yang terlibat mengerjakan laporan tersebut. Namun, ketika menggunakan aplikasi khusus pembukuan keuangan, perusahaan bisa membuat laporan dengan akurat dan tepat sehingga dapat terhindar dari kesalahan. 

Aplikasi khusus pembukuan  umumnya di desain sedemikian rupa agar bisa menyelesaikan laporan dengan tepat, sehingga risiko terjadinya kesalahan perhitungan bisa diminimalisir dengan baik. 

  1. Menjaga Asset Perusahaan

Aplikasi khusus pembukuan ini juga dapat menjaga asset perusahaan. Mengapa bisa demikian? Seluruh kekayaan bisnis bisa dicatat dalam aplikasi, sehingga Anda dapat mengetahui berbagai informasi terbaru berkaitan dengan asset tersebut. 

Selain itu, dari informasi tersebut, pemilik asset juga bisa berpikir mengenai langkah alokasi asset serta bisa mengatur keuangan hingga jangka panjang. Lebih-lebih jika Anda memiliki tim khusus di bidang keuangan, tentu akan bisa berfokus pada keberlangsungan bisnis.  

  1. Memudahkan Kita Melakukan Manajemen Keuangan

Dengan aplikasi khusus pembukuan, perusahaan akan memberikan kemudahan untuk melakukan manajemen keuangan. Tidak hanya secara spesifik, tetapi juga menyeluruh. 

Aplikasi akan memudahkan Anda membuat kondisi keuangan yang lebih stabil. Selain itu, dari manajemen keuangan ini, Anda bisa mengetahui sejumlah keuangan yang dapat diperoleh perusahaan dan menentukan pengeluaran perusahaan. 

  1. Mengetahui Keadaan Keuangan Perusahaan Secara Real Time

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, ketika melakukan pembukuan dengan cara tradisional, Anda membutuhkan waktu hingga beberapa hari untuk memperoleh laporan keuangan tersebut. 

Tetapi, ketika menggunakan aplikasi akuntansi, yang khusus membuat pembukuan, Anda bisa melihat seperti apa keadaan perusahaan di waktu tersebut. Contohnya saja, Anda ingin membuat keputusan yang berkaitan dengan perusahaan, seperti kenaikan gaji karyawan, atau promosi usaha, tentu pembukuan menjadi dasar pertimbangan yang dilakukan. 

Bila menggunakan pembukuan tradisional, Anda harus menunggu lama dan tidak bisa langsung membuat keputusan bisnis. Berbeda dengan menggunakan aplikasi, Anda bisa memperoleh laporan yang diminta pada saat itu juga. 

Padahal, cepat lambatnya waktu yang Anda miliki untuk membuat keputusan bisnis akan memberikan dampak bagaimana bisnis tersebut berjalan. 

  1. Memperkecil Biaya Operasional Bisnis

Bagaimana cara aplikasi akuntansi memperkecil biaya operasional bisnis? Ketika menggunakan aplikasi ini, tenaga yang Anda butuhkan di bidang keuangan menjadi lebih kecil dibandingkan dengan harus mempekerjakan staf tambahan yang khusus mengelola keuangan. 

Bayangkan saja jika staf keuangan yang bisa Anda hemat sebanyak 3 orang, dalam satu bulan, Anda dapat menghemat anggaran perusahaan hingga belasan juta, bukan? 

Baca juga: 4 Fitur yang Wajib Ada Pada Aplikasi Akuntansi

Mengapa Aplikasi Akuntansi Pembukuan Penting?

Selain berbagai macam manfaat di atas, aplikasi akuntansi pembukuan ini merupakan hal yang penting karena sejumlah alasan berikut ini, seperti:

  1. Lebih mudah mengetahui wajib pajak bisnis yang Anda geluti
  2. Meminimalkan risiko kehilangan pemasukan, dan asset
  3. Dapat mengetahui jumlah hutang dengan mudah
  4. Dapat mengontrol biaya operasional bisnis
  5. Dapat mengetahui sejauh mana kemajuan bisnis
  6. Sebagai bahan evaluasi perusahaan.

Aplikasi pembukuan memang menjadi solusi yang tepat untuk bisnis. Tetapi, akan lebih maksimal lagi jika Anda juga menggunakan e-invoice, sehingga mulai dari pembuatan invoice hingga pembuatan pembukuan, semua dapat dilakukan dengan berkesinambungan. Bila bingung memilih e-invoice yang mudah digunakan, Sahabat Bisnis dapat Anda jadikan sebagai solusinya. 

spot_img

Latest articles

Explore more

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here